Dunia Anak

rentang tumbuh kembang anak, penyakit-penyakit yang sering menyerang anak, tips bila anak dalam keadaan sakit

Metode Pengenalan Makanan Padat Pada Bayi

Menginjak usia 6 bulan bayi memerlukan makanan tambahan di samping susu,tentunya saat pertama kali bayi akan merasa asing dengan makanan tersebut, berikut ini langkah-langkah pengenalan makanan padat pada bayi anda :



  1. Kenalkan makanan padat bila bayi lapar
  2. Mulai pemberian makan dengan sendok, dengan mendorong makanan ke belakang lidah karena kecenderungan alamiah bayi mendorong lidah kedepan.
  3. Gunakan sendok kecil dengan pegangan lurus, mulai dengan 1 atau 2 sendok teh makan, secara bertahap tingkatkan 2 sampai 3 sendok makan setiap pemberian makan
  4. Kenalkan makanan satu persatu,biasanya pada interval 4 sampai 7 hari, untuk mengidentifikasi alergi makanan.
  5. Bila jumlah makanan padat meningkat kurangi kuantitas susu untuk mencegah kelebihan makanan.
  6. Jangan pernah memperkenalkan makanan dengan mencampurkannya dengan formula dalam botol.

Sereal
Kenalkan sereal bayi yang diperkaya denngan zat besi,sereal beras biasanya diperkenalkan pertama kali karena potensial alergeniknya rendah

Buah dan sayuran
  1. Saus apel,pisang, dan pir biasanya ditoleransi dengan baik.
  2. Hindari buah dan sayuran yand di jual dalam kaleng yang tidak di buat khusus buat bayi karena biasanya ada tambahan garam, gula dan bahan pengawet.
  3. Berikan jus buah hanya dari cangkir,bukan botol untuk mengurangi terjadinya “karies susuhan”

Daging, ikan, dan unggas
  1. Hindari daging berlemak
  2. Siapkan dengan merebus,menguapkan,membakar,atau tim
  3. Masukan juga daging organ seperti hati, yang mengandng zat besi tinggi, vitamin A, dan vitamin B komlpleks Bila sup di berikan pastikan bahwa semua bahan sesuai dengan diet anak Hindari kombinasi daging/ sayuran komersial karena proteinnya rendah


Telur dan keju
Berika kuning telur yang direbus dan di lembutkan,dimasak halus, atau di tim
Kenalkan putih telur dalam jumlah kecil ( 1 sendok teh ) pada akhir tahun pertama untuk mendeteksi alergi
Gunakan keju sebagai pengganti daging dan sebagai makanan pegangan.




Sumber : Wong, Donna L, Pedoman klinis keperawatan pediatric, Ed 4, Jakarta, EGC.


0 komentar:

Posting Komentar

 

Labels

About Me

Foto saya
Isye Asmarani, menyelesaikan D III Keperawatan di AKPER Sumedang, S1 Keperawatan di UMJ dan sekarang berkerja disalah satu Rumah Sakit internasional di Jakarta,di ruang PICU dan NICU.